Daftar Wakil Indonesia di Malaysia Open 2022, Setelah 3 Wakil Ganda Putra Mundur
Wakil Indonesia semakin berkurang di Malaysia Open 2022 setelah Leo/Daniel, Marcus/Kevin dan Pramudya/Yeremia karena cedera, Namun Indonesia tetap optimis

Cahaya.co - Daftar Wakil Indonesia di Malaysia Open 2022 semakin berkurang setelah Leo Rolly Carnando/ Daniel Martin mundur dan batal tampil di Malaysia Open 2022 karena cedera.
Cedera tersebut menimpa Leo Rolly Carnando sebagaimana dilansir PBSI, Minggu (26/6) akibat masalah pinggang.
Sebelumnya diketahui terdapat dua ganda putra Indonesia yang mengundurkan diri dan batal main di Malaysia Open 2022.
Marcus Gideon/Kevin Sanjaya lebih dulu absen karena harus menajalani pemulihan setelah operasi pergelangan kaki pada April lalu.
Bahkan Marcus/Kevin tidak hanya absen di turnamen Malaysia Open 2022, namun hingga Malaysia Master dan Singapore Open.
Pasangan Pramudya/Yeremia juga absen karena mengalami cedera, cedera tersebut dialami oleh Yeremia Rambitan. Bahkan akibat cedera tersebut, pasangan ini harus istirahat selama 3 sampai 6 bulan kedepan.
Dengan begitu, Indonesia hanya menyisakan 3 pasangan pada ganda putra di Malaysia Open 2022. Yakni Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Berikut Daftar Lengkap Wakil Indonesia di Malaysia Open 2022 :
Tunggal putra :
- Anthony Sinisuka Ginting
- Jonatan Christie
- Shesar Hiren Rhustavito
- Tommy Sugiarto
Tunggal putri
- Gregoria Mariska Tunjung
- Fitriani
Ganda putra
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
Ganda putri
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
- Febby Valencia Dwijayanti/Ribka Sugiarto
Ganda campuran
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
- Hafiz Faizal/Serena Kani